Kenapa Dagangan Asongan di Jalanan Selalu Sama?

Tadi pagi saya sedang ada urusan untuk bepergian ke semarang. Dijlanan, atau tepatnya di perempatan-perempatan lampu merah saya melihat pedagang asongan yang sedang sibuk menawarkan dagangan mereka. Memang bukan pertama kali ini saja saya melihat ada pedagang asongan di perempatan-perempatan lampu merah, namun karena perkatan teman saya yang cukup menggelitik hati sehingga saya penasaran dan memutuskan untuk mencari tahu.

Teman saya bilang, "kok, semua pedagang asongan yang ada di perempatan lampu merah selalu menjual dagangan yang sama ya?? mau dijalan gede, mau dijalan kecil, bahkan di pantura sekalipun, selalu saja dagangannya sama, selalu saja tahu kecil-kecil, arem-arem, kacang, dan minuman kemasan".


Ilutrasi Pedagang Asongan, Ninih PEnjual Gethuk Cantik (Foto: bloggerberbagiinfo.blogspot.com)

Entah kenapa, sejak mendengar perkataan teman saya itu, saya selalu kepikiran tentang hal itu. Saya pun googling kesana kemari, namun masih belum ketemu juga. Saya kira informasi mengenai hal ini sudah ada yang posting dan menulisnya, ternyata belum ada hahah... :-D jadi sampai saat sekarang ini, saya masih belum tahu Kenapa Dagangan Asongan di Jalanan Selalu Sama? :-(

Jadi kalau ada yang tahu kenapa dagangan yang dijual oleh para pedagang asongan di perempatan-perempatan selalu sama, silakan share di komentar ya,.. hehe,.. Kalau menurut perkiraan saya sih ada jaringannya, semacam waralaba gitu, mungkin kalau yang versi gedenya sih Indomaret dan Alfamart gitu, dimanapun selalu dengan desain dan barang jualan yang sama. Heheh,.. Ya sudah sgitu aja dulu, semoga bermanfaat, terimakasih.

0 Response to "Kenapa Dagangan Asongan di Jalanan Selalu Sama?"

Posting Komentar