Membuat Duplikat Kunci dari Kaleng Bekas

Yang hobinya nonton film aksion atau detektif-detektifan, pasti udah sering banget ngeliat bagaimana sang lakon melakukan aksi mendupkasi kunci dengan cara mencetaknya pada material lilin malam. Nah, kali ini saya akan coba berbagi hal yang hampir sama, yaitu Cara Membuat Duplikat Kunci, hanya saja media yang digunakan sedikit berbeda yaitu menggunakan kaleng bekas minuman.

Jangan pernah anggap remeh bahan bekas yang ada disekitar kita, termasuk kaleng bekas minuman ini. Meskipun terbuat dari logam alumunium yang ringan dan mudah dibengkokkan, kaleng bekas minuman terbukti cukup kuat untuk menjadi duplikat kunci gembok. prinsip kerja kunci gembok adalah dengan adanya besi kecil dengan panjang berbeda yang mengunci, jadi meski kaleng minuman bekas itu lembek, asalkan pas mendorong besi kecil dalam gembok pasti bisa membukanya.


Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
Membuat Duplikat Kunci dari Kaleng Bekas (Foto: youtube.com/watch?v=CTFtLojYJqU)

Untuk Membuat Duplikat Kunci dari Kaleng Bekas ini tentu saja yang perlu dipersiapkan adlah kaleng bekas minuman, bisa menggunakan jenis minuman apapun. Lalu siapkan juga selotip dan lilin. Pertama, bakar kunci dengan lilin, hal ini beguna untuk menimbulkan bekas gosong pada kunci.

Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
(Foto: youtube.com/watch?v=CTFtLojYJqU)

Tempelkan solatip tepat pada bagian kunci yang telah gosong dibakar dengan lilin tadi.

Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
(Foto: youtube.com/watch?v=CTFtLojYJqU)

Potong lembaran bekas kaleng minuman yang telah disipakan tadi dan tempelkan solatip yang sudah memiliki pola kunci tadi pada lembaran kaleng bekas ini.

Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
(Foto: youtube.com/watch?v=CTFtLojYJqU)

Gunting lembaran bekas kaleng minuman bekas tadi sesuai pola kunci yang tercetak pada solatip tadi.

Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
(Foto: youtube.com/watch?v=CTFtLojYJqU)

Jadi deh, kunci duplikat dari kaleng bekas minumannya. Dengan sedikit bantuan dari obeng min kecil, kunci duplikat ini pun bisa benar-benar bekerja.

Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
Kunci Duplikast dari Kaleng bekas minuman buatan sendiri
(Foto: youtube.com/watch?v=CTFtLojYJqU)


Kunci duplikat dari kaleng bekas minuman ini bisa berguna sebagai kunci cadangan dari kunci utama yang mungkin sudah retak karena sudah tua. Bagaimana? ternyata memang benar bukan, sesuatu yang biasa kita anggap sampah masih bisa kita manfaatkan sebagai benda bermanfaat lainnya. Semoga bermanfaat, terimakasih.(Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=CTFtLojYJqU)

0 Response to "Membuat Duplikat Kunci dari Kaleng Bekas"

Posting Komentar