Membuat Gelang Manik Unik dari Botol Bekas

Kali ini saya akan berbagi kembali tutorial DIY yang menggunakan bahan dasarnya dari botol bekas. Kenapa saya kembali menulis mengenau daul ulang botol bekas? alasannya simpel, botol bekas merupakan salah satu sampah yang paling banyak dibuat oleh masyarakat di belahan dunia mana pun terlebih di wilayah negara berkembang seperti Indonesia ini. Apa lagi Indonesia juga merupakan negara yang berada di wilayah tropis sehingga seringkali cuaca panas dan orang akan lebih sering juga membeli minum saat berada di jalan.

Selain itu, penduduk yang berada di negara berkembang seperti di Indonesia ini kebanyakan dari mereka lebih memilih membeli minuman kemasan saat dalam perjalanan karena mereka pikir akan merepotkan saat harus membawa botol dari rumah. Enatah kenapa juga salah satu alasan yang membuat mereka tidak membawa minuman dari rumah adalah gengsi, hmmm. Seperti pikiran gengsi sudah semakin menjangkit masyarakat kita.


membuat sendiri gelang manik dari botol bekas
membuat sendiri gelang manik dari botol bekas
(Foto: Youtube - HomeRecycling)

Nah dari alasan itu lah saya kembali menulis mengenai daur ulang botol bekas karena dari banyaknya jumlah sampah botol bekas yang ada. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tutorial cara membuat gelang manik dari botol bekas yang bisa kamu jadikan untuk hadiah ke orang yang spesial buat kamu. Tapi misal kok ada yang bilang, masak ngasih kado dari barang bekas? gak modal banget sih???!!! Jawab aja "oh iya juga ya" wkwkwk.

Tahapan pertama untuk membuat gelang manik unik dari botol bekas ini adalah potong sebuah botol dengan ukuran 2 L. Potong dengan lebar kira-kira 2cm lalu tumpulkan bekas potongannya pada setrika agar tumpul dan tidak tajam.

membuat sendiri gelang manik dari botol bekas
(Foto: Youtube - HomeRecycling)

Berikutnya beri lem tembak pada bagian dalamnya dan tempelkan kalung manik-manik. Selanjutnya tinggal dililitkan saja.

membuat sendiri gelang manik dari botol bekas
membuat sendiri gelang manik dari botol bekas
(Foto: Youtube - HomeRecycling)

Pada bagian tengah ke dua, beri gelang manik yang berwarna lain agar lebih cantik hasilnya.

membuat sendiri gelang manik dari botol bekas
(Foto: Youtube - HomeRecycling)

Tambahkan sebuah hiasan bisa berupa bros atau kancing unik sebagai hiasan sehingga lebih mempercantik tampilannya.

membuat sendiri gelang manik dari botol bekas
(Foto: Youtube - HomeRecycling)

Setelah jadi, hasilnya akan seperti ini, gimana? cantik dan unikkan hasilnya... Padahal dari botol bekas loh ini.

membuat sendiri gelang manik dari botol bekas
(Foto: Youtube - HomeRecycling)


Sebetulnya tidak hanya botol bekas saja yang dapat didaur ulang untuk dijadikan benda lain yang memiliki fungsi atau nilai artistik yang unik. Hampir semua benda bekas pakai dapat didaur ulang, tinggal bagaimana kita mengkreasikannya saja. Dan ingat, agar bumi yang sudah tua ini tidak lekas mati, kita harus menjaganya dari ulah tangan kita sendiri karena menjaga bumi juga merupakan perintah Tuhan kepada kita manusia. Sekain tutorial cara membuat gelang manik dari botol bekas, Semoga bermanfaat, terimakasih.

1 Response to "Membuat Gelang Manik Unik dari Botol Bekas"