Sebagai seorang yang suka dengan dunia D.I.Y atau Doit Your Self, tentunya sangat akrab dengan alat yang satu ini. Sebuah alat yang gunanya seperti tangan ke tiga kita. Alat ini bernama Vise atau saya sendiri lebih enak menyebuntnya dengan Penjepit. Alat ini biasa digunakan untuk menjepit komponen saat disolder, atau menjepit kayu saat dibor.
Membuat Mini Vise Penjepit ini memang susah-susah gampang. Gampang karena hanya sedikit langkah yang harus dilakukan, susah karena memerlukan perkakas yang orang masih jarang punya yaitu sebuah Las Listrik dan gerinda. Meski begitu saya akan tetap menulis Cara Membuat Mini Vise Penjepit ini heheh...
DIY Membuat Mini Vise Penjepit (Foto: youtube.com/watch?v=8MzvpiWrj6Q) |
1. Siapkan sebuah besi balok dengan ukuran sepserti gambar di bawah ini. Ukur dan sesuaikan dengan panjang baut, lalu potong.
(Foto: youtube.com/watch?v=8MzvpiWrj6Q) |
2. Lubangi salah satu besi yang dipotong pendek tadi untuk menempatkan baut. Potong saping kanan-kiri lubang dan tarik ke samping agar baut dapat masuk, setelah itu kembalikan lagi ke bentuk semula dan las menggunakan las listrik. Dan yang terakhir adalah menghaluskannya dengan Gerinda amplas.
(Foto: youtube.com/watch?v=8MzvpiWrj6Q) |
3. Las mur pasangan dari baut tadi ke besi yang paling lebar yang berguna sebagai dasaran Mini Vise Buatan sendiri ini. Lalu haluskan dengan gerinda amplas.
(Foto: youtube.com/watch?v=8MzvpiWrj6Q) |
4. Las besi yang dipotong pendek satunya tadi k sisi yang lain dari mur yang telah di las. Lalu haluskan dengan gerinda amplas.
(Foto: youtube.com/watch?v=8MzvpiWrj6Q) |
5. Las sebuah batang besi pendek yang akn berguna sebagai pegangan saat akan memutar penjepit mini vise ini.
(Foto: youtube.com/watch?v=8MzvpiWrj6Q) |
6. Yang terakhir adalah mengecat mini vise buatan sendiri ini dengan cat semprot.
(Foto: youtube.com/watch?v=8MzvpiWrj6Q) |
Baca juga: Cara Membuat Solder Dari Travo Bekas
Mini Vise Penjepit Buatan Sendiri ini adalah salah satu senjata utama bagi orang yang sangat hobi dengan dunia DIY Doit Your Self. Kalau Cara Membuat Mini Vise Penjepit di atas dirasa terlalu sulit karena tidak memiliki alat dan bahannya, kamu bisa meminta tolong pada tukang las. Semoga bermanfaat, terimakasih.(Sumber:https://www.youtube.com/watch?v=8MzvpiWrj6Q)
0 Response to "Cara Membuat Mini Vise Penjepit"
Posting Komentar